Senin, 22 Agustus 2016
ISRA MI’RAJ DIRANGKAIKAN DENGAN WISUDA SANTRI NURUL FUAD
Bupati Kepulauan Selayar Drs.H.Syahrir Wahab,MM menghadiri peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1435 H Masjid Jami’ Nurul Fuad Lingkungan Bonto-Bonto Kelurahan Batangmata Kecamatan Bontomatene Kab. Kep. Selayar 27 Mei 2014.
Acara tersebut dirangkaikan dengan penamatan santri dan santriwati TPA Nurul Fuad Bonto-Bonto yang ke-22 dengan mengangkat tema melalui peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW, kita jalin tali silaturrahim sesama muslim.
Bupati menyampaikan bahwa peringatan Isra Mi’raj yang kita laksanakan malam ini adalah peringatan yang pertama tahun 1435 H. “Kabupaten belum melaksanakan Peringatan Isra Mi’raj, sementara Lingkungan Bonto-Bonto Kelurahan Batangmata sudah melaksanakan”.
Bupati menyampaikan dalam sambutannya yang dikutip dari statemen KH.Muhtar Adam, bahwa inti agama Islam adalah Ma’rifatullah. Inti dari Marifatullah adalah Ahlakulkarima, inti ahlakurkarima adalah Silaturrahim, dan inti dari Silaturrahim adalah menggembirakan orang lain.
Ketua Panitia Pelaksana Najamuddin, S.Pd menyampaikan bahwa peringatan ini bukan sekedar perayaan dan resepsi tetapi sebagai sarana mulia untuk mencapai tujuan mulia. Sebagai bagian dari perekatan tali silaturrahim antara hamba Allah SWT menuju cinta seiman sesama ummat Muhammad, dan sebagai rujukan rekonsiliasi menuju masyarakat yang lebih bermartabat dan religius.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar